4 December 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeDaerahSingkawangPawai Obor Singkawang 2024 Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijiriah

Pawai Obor Singkawang 2024 Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijiriah

Singkawang (Kalbar Sepekan) – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan di Kota Singkawang dilaksanakannya Pawai Obor di Halaman Mess Daerah Singkawang Jl. Merdeka Kel. Melayu, Kec. Singkawang Barat, Kota Singkawang, Minggu (10/03/2024) malam.

Adapun kegiatan Pawai Obor Singkawang 2024 menyambut bulan suci Ramadhan 1445 hijiriah 2024 masehi, peserta pawai obor Lentera Ramadhan diikuti oleh Paguyuban, Ormas Islam, Perwakolan Sekolah dan Majesli Taklim se-Kota Singkawang terdiri dari 33 (tiga puluh tiga) kelompok pejalan kaki, 9 (sembilan) kelompok Drum Band, 8 unit Odong-odong, 21 unit Mobil Hias, 3 unit Mobil AMbulan, 9 Unit Damkar BPKS Kota Singkawang.

Dalam sekempatan tersebut Pj. Wali Kota Singkawang, Sumastro mengatakan bahwa kali ini adalah kembalinya masyarakat Kota Singkawang bersama-sama menyaksikan suatu pemandangan yang sangat membanggakan, tentunya kegiatan ini sudah terpogram dengan baik

Ia juga berharap dengan adanya kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan lebih tertata agar lebih baik lagi, ia mengungkapkan bahwa agenda pemilu tahun 2024 sudah dilalui dengan aman dan lancar. Ia juga berharap Kota Singkawang sebagai roll model sebagai Kota Tertoleran, prestasi tersebut sudah yang ke-3 kalinya didapatkan oleh Kota Singkawang.

Sumastro juga mengatakan bahwa tahun ini adalah tahun yang bersejarah untuk Kota Singkawang yang mana pada tanggal 18 April 2024 nanti Bandara Kota Singkawang akan beroperasi dengan rute Singkawang-Jakarta. Ia juga berharap kepada masyarakat Kota Singkawang pada kegiatan pawai obor ini agar selalu menjaga ketertiban diwilayah Kota Singkawang.

Pada kesempatan yang sama Ketua MABM Kota Singkawang, Asmadi mengajak seluruh elemen masyarakat Kota Singkawang untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, agar kegiatan ini dapat berjalan dengan baik.

“Terimakasih kepada seluruh element masyarakat, TNI-Polri dan seluruh Ormas melayu dan Ormas Agama Islam yang telah berpartisipasi mendukung sehingga terlaksana kegiatan ini,” kata Asmadi.

Ketua Panitia, Dedi Mulyadi dalam sambutannya mengatakan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Singkawang dan seluruh pihak atas dukungannya sehingga kegiatan ini dapat terlaksana sesuai rencana.

“Terimakasih kepada seluruh masyarakat Singkawang dan seluruh pihak atas
dukungan nya sehingga kegiatan ini dapat terlaksana sesuai rencana”, kata Dedi Mulyadi.

Didi Mulyadi juga menambahkan bahwa kegiatan pawai obor ini tentunya telah didukung oleh Pemerintah Kota Singkawang berupa dukungan anggaran dari APBD Kota Singkawang.

Kegiatan Pawai Obor 2024 di Kota Singkawang ini turut dihadiri oleh Dandim 1202/SKW, Letkol ARM Ferdy Pongsamma Raja, S.H,Kabagren Polres Singkawang, Kompol Laelan Sikur,Kasubag TU Kemenag Kota Singkawang,Ketua Pisbzn Kota Singkawang, Ashari Arhab, S.Ag,Ketua MABM Kota Singkawang, H. Asmadi, S.Pd., M.Pd,Ketua MMS Kota Singkawang atau Ketua Panitia : Sdr. Dedi Mulyadi,Ketua Asosiasi Damkar Kota Singkawang, Malika,Penasehat Ormas POM Kota Singkawang, Dr. Ahmad Hardin.

Sementara Rute yang dilalui oleh peserta Pawai Obor adalah sebagai berikut : Start di Mess Daerah – jl. Merdeka – jl. Niaga – jl. Setia Budi – jl. Kurau – jl. Budi Utomo – jl. Sejahtera – jl. Diponegoro – jl. Yos Sudarso – jl. Masjid – jl. Merdeka (Finish mes Daerah).

Tampak kegiatan ini selesai pada pukul 22.00 Wib, sampai pada jam tersebut tampak aman dan terkendali sampai pada peserta Pawai Obor pulang kerumah masing-masing.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Iklan Kami -spot_img

Most Popular