2 January 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeInformasiCara Membuat Rumah Tetap Harum dan Nyaman Sepanjang Waktu

Cara Membuat Rumah Tetap Harum dan Nyaman Sepanjang Waktu

Kalbar Sepekan – Bau yang tidak sedap di rumah dapat muncul kapan saja dan dari berbagai sumber seperti dapur dan kamar mandi. Bau-bau tersebut berasal dari saluran pembuangan air yang tersumbat, wastafel yang tidak terawat, hingga tempat sampah yang jarang dibersihkan. Tentu saja, rumah yang berbau tidak sedap dapat membuat kita tidak nyaman dan betah di dalamnya. Oleh karena itu, perlu adanya langkah-langkah untuk menghilangkan bau tidak sedap dan menjaga agar rumah tetap harum.

Baca Juga : Info Lengkap Tentang Upacara Ngabayotn Di Desa Wisata Bagak Sahwa

Menurut informasi yang diambil dari Clean Mama, berikut adalah beberapa cara untuk membuat rumah tetap harum sepanjang waktu:

1. Rutin Membersihkan Rumah:

Yang pertama tips membuat rumah tetap harum dan nyaman yaitu dengan membersihkan rumah secara konsisten tidak hanya menjaganya tetap bersih dan terawat, tetapi juga membantu menghindari bau tak sedap. Rutin mencuci piring kotor di wastafel, membuang sampah setiap malam setelah makan malam, dan membersihkan lantai adalah beberapa langkah yang perlu dilakukan.

2. Buang Sampah Secara Teratur:

Dengan rutin membuang sampah secara teratur adalah salah satunya tips membuat rumah tetap harum dan nyaman sepanjang waktu yang pastinya sangatlah penting untuk selalu membuang sampah secara teratur agar dapur dan lingkungan rumah tetap segar. Selain itu, pastikan untuk membuang sisa makanan yang sudah kedaluwarsa dari kulkas dan membersihkan permukaan kulkas agar tetap harum.

3. Gunakan Bahan Dapur Alami:

Beberapa bahan alami dari dapur dapat membantu menghilangkan bau tidak sedap dan membuat dapur tetap harum, di antaranya adalah baking soda. Baking soda dapat ditaburkan di tempat sampah yang berbau, di atas karpet untuk menghilangkan bau, atau diletakkan di dalam kulkas untuk menyerap bau tidak sedap.

4. Manfaatkan Cuka Putih:

Cuka putih juga dapat membantu menghilangkan bau tak sedap di dapur. Caranya, tuangkan cuka putih ke dalam mangkuk kecil dan diamkan di atas meja selama 24 jam untuk menghilangkan bau makanan yang tidak kunjung hilang. Selain itu, campurkan cuka putih dengan air dalam perbandingan 50:50 dan gunakan sebagai pembersih untuk bau yang sangat menyengat.

5. Minyak Esensial Membuat Rumah Tetap Harum dan Nyaman:

Penggunaan minyak esensial favorit dapat membantu menyegarkan udara di dalam rumah. Teteskan minyak esensial di atas bola kapas atau kapas dan letakkan di tempat-tempat yang memerlukan kesegaran, seperti laci meja rias, lemari, sepatu, tas olahraga, atau tabung penyedot debu. Selain itu, diffuser dengan aroma minyak esensial juga dapat digunakan di ruang-ruang yang berbau, seperti dapur, ruang keluarga, atau ruang lainnya.

6. Didihkan Rempah-Rempah:

Cara lain untuk membuat rumah tetap harum adalah dengan mendidihkan rempah-rempah. Anda dapat menggunakan jeruk, rempah-rempah, dan air untuk membuat rebusan kompor sederhana yang menyegarkan dapur secara alami.

7. Gunakan Lilin Tanpa Pewarna:

Untuk menciptakan suasana harum di dalam ruangan, pilihlah lilin yang bebas dari pewarna dan menggunakan minyak wangi alami atau minyak esensial sebagai aroma.

Dengan menerapkan langkah-langkah tersebut, Anda dapat menjaga rumah tetap harum dan nyaman sepanjang waktu. Kesegaran udara di rumah juga akan memberikan suasana yang menyenangkan dan membuat Anda merasa lebih betah di dalam rumah, untuk mencari wisata Bengkayang. Selamat mencoba!

RELATED ARTICLES

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Iklan Kami -spot_img

Most Popular